11/01/2017

Ciri-Ciri, Penyebab dan Cara Mengatasi RAM Komputer/Laptop yang Rusak

Ciri-Ciri, Penyebab dan Cara Mengatasi RAM Komputer/Laptop yang Rusak

RAM PC/laptop

RAM (Random Acces Memory) merupakan tempat penyimpanan data sementara pada laptop atau komputer. Komponen atau hardware ini adalah salah satu bagian penting dari suatu rangkaian komputer. Dan apabila RAM mengalami gangguan atau dalam keadaan rusak, tentunya komputer tidak akan bekerja sebagaimana mestinya. 

Nah, buat anda para pengguna komputer atau laptop, sebaiknya ketahui ciri-ciri dari RAM yang rusak dan cara mengatasinya, agar anda bisa mengidentifikasi sejak dini serta bisa melakukan tindakan yang tepat untuk mengatasinya.

Ciri-Ciri dan Cara Mengatasi RAM Rusak


1. Komputer Menjadi Lambat

Ketika sedang menyalakan komputer atau laptop, tiba-tiba kinerjanya menjadi lambat atau lemot, padahal ketika itu anda hanya membuka satu aplikasi yang ringan. Nah, komputer atau laptop yang lambat tersebut merupakan ciri dari rusaknya suatu RAM. Dan cara terbaik untuk mengatasi hal tersebut adalah mengganti RAM dengan yang baru. Dan akan lebih baik lagi jika membeli RAM dengan ukuran yang lebih tinggi.

2. Laptop atau Komputer Merestart atau Hang Crash Dengan Sendirinya

Saat sedang asyik mengoperasikan laptop atau komputer anda, tiba-tiba laptop/komputer tersebut restart sendiri, padahal anda tidak sedang memencet tombol apapun. Hal ini juga merupakan ciri-ciri dari rusaknya RAM pada suatu komputer. Memang tidak semua restart otomatis pada komputer atau laptop merupakan ciri-ciri rusaknya RAM. Oleh karenanya, cek dahulu apa sedang mengaktifkan restart otomatis atau tidak. Bila tidak, dan apabila kejadian tersebut sering terjadi, maka kemungkinan besar memang RAM yang sedang bermasalah. Untuk itu jalan terbaiknya adalah mengganti RAM dengan yang baru.

3. Blue Screen dan Berbunyi Beeb

Layar yang tiba-tiba menjadi biru dan mengeluarkan suara beeb yang berkepanjangan saat menghidupkan komputer atau laptop merupakan salah satu ciri RAM yang bermasalah. Idealnya, selalu cek kualitas RAM anda, jaga kebersihan komputer atau laptop anda. Selain kualitas RAM yang buruk, blue screen merupakan salah satu penyebab kerusakan pada komponen Harddisk.

4. File Rusak Secara Acak




Apakah anda menemukan beberapa file penting yang rusak secara acak? Hal itu termasuk salah satu ciri-ciri dari rusaknya RAM. Bila hal ini dibiarkan secara terus menerus akan menyebabkan hard drive akan kacau dan komputer tidak bisa di boot. Bila hal tersebut sering terjadi, segera ganti RAM dengan yang baru serta yang berkualitas baik, agar tidak terjadi hal yang sama serta lebih awet.

5. RAM Mudah Panas akibat Overcloking

Pemakaian komputer atau laptop yang di paksa bekerja keras atau overcloking, menyebabkan RAM menjadi panas, dan hal itu berpotensi mengurangi masa pakai RAM tersebut. Untuk itu alangkah baiknya jika memang di gunakan untuk menjalankan game berat, gantilah RAM nya dengan yang lebih besar. 

Penyebab RAM Rusak

1. Penurunan atau Kecilnya Tegangan Listrik yang Masuk

Kecilnya tegangan listrik di rumah anda menyebabkan rusaknya RAM pada laptop yang dipakai tanpa baterai. Disarankan untuk menggunakan baterai saat memakai laptop. Hal ini sangat penting di lakukan untuk mengantisipasi tegangan listrik yang tidak stabil.

2. Slot Komputer atau Laptop yang Rusak

Debu dan suhu yang lembab dapat menyebabkan slot menjadi rusak. Pembersihan secara berkala dapat di lakukan untuk mencegah rusaknya RAM pada komputer atau laptop anda. Jauhkan posisi laptop atau komputer pada tempat yang berdebu maupun lembab.

3. Buruknya Kualitas RAM

Kulitas yang buruk biasanya berasal dari pabrik. Idealnya belilah RAM yang memiliki kualitas yang bagus. Pembelian RAM yang murah tetapi kualitasnya buruk sebaiknya anda hindari, lebih baik membeli RAM yang mahal tetapi berkualitas sehingga tidak merugikan anda. RAM second yang berkulitas juga pilihan baik bila dana anda tidak mencukupi untuk membeli yang baru.

4. Pemakaian Berlebihan

Pemakaian yang berlebihan dapat menyebabkan RAM menjadi panas dan lambat laun dapat menjadi aus. Setelah itu RAM akan mengalami kerusakan. Untuk itu hal terbaik yang idealnya di lakukan adalah selalu upgrade kapasitas RAM agar tidak terjadi over processing. 

Itulah di atas ulasan mengenai ciri dan cara mengatasi serta merawat RAM pada laptop dan komputer yang sebaiknya anda lakukan. Dengan mengetahui informasi di atas, di harapkan anda bisa menghindari hal-hal yang menyebabkan rusaknya RAM sehingga komputer selalu awet dan tahan lama.

Show comments
Hide comments

2 komentar

Ram V-gen saya rusak dan sudah 5th ? apakah masih bisa dapat garansi ya mengingat garansi RAM itu seumur hidup

Kalau RAM sudah 5 Tahun saya berasumsi sudah tidak bisa di klaim garansinya. Walaupun rata -rata RAM seperti V-GEN atau Kingstone juga menuliskan garansi seumur hidup namun pihak distributor pasti tidak menggaransi lebih dari 1 tahun. dan itupun Nota pembelian yang 5 tahu dulu mungkin punya mas erick juga sudah hilang mungkin..hehe


Emoticon Emoticon