20/10/2017

Cara Menjadikan Android sebagai Keyboard dan Mouse PC

Cara Menjadikan Android sebagai Keyboard dan Mouse PC

DetikInfo.com - Cara Jadikan HP Android Mouse dan Keyboard Komputer/Laptop. Apapun saat ini sudah bisa dilakukan android, bahkan fungsionalnya sudah menggantikan PC untuk aktifitas sehari-hari. Begitu juga dalam hal fungsional perangkat seperti menjadikan android sebagai pengganti Mouse, Untuk Papan ketik wireless, bahkan untuk dijadikan stik controller gamepad PC pun bisa.

Cara Menjadikan Android sebagai Keyboard dan Mouse PC

Dan untuk pembahasan kali ini sengaja admin DetikInfo ingin memberikan tips bagaimana cara agar android bisa digunakan untuk menggantikan fungsi Mouse dan keyboard yang ada di Perangkat PC atau Laptop.

Untuk urusan mouse meupun keyboard yang rusak tentunya tidak bisa lagi ditolerir bagi pengguna laptop atau PC karena kedua perangkat tersebut menjadi tool untuk berbagai aktifitas ketika menjalankan setiap program yang ada di Laptop/PC. Jadi ketika Mouse atau keyboard rusakpun anda bisa menggunakan Layar android sebagai penggantinya, bahkan tanpa kabel dan bisa digunakan dari jarak jauh.

Cara Menjadikan HP Android sebagai Keyboard & Mouse


Baca Juga


Sebenarnya banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk menjalankan fungsi android sebagai pengganti Mouse dan keyboard Komputer. Namun anda tidak perlu mencoba-coba puluhan aplikasi yang beredar di playstore karena admin akan merekomendasikan salah satu aplikasi pengganti Mouse dan keyboard PC yang sangat lengkap fitur serta mudah digunakan.

Remote Mouse, itulah nama aplikasi yang bisa anda gunakan di HP Android sebagai ganti mouse dan papan ketik yang rusak sehingga anda bisa beraktifitas kembali.

Aplikasi Remote Mouse selain menawarkan fitur Mouse untuk dihubungkan ke Laptop juga mempunyai fungsi sebagai Keyboard Numerik maupun alfabetik.



Fitur yang dibawa aplikasi Remote Mouse terbilang lengkap diantaranya bisa menyesuaikan volume di PC, ada proteksi sandi, fitur gesture multi-touch responsif dan beberapa fitur lainnya.

Untuk dapat menjalankan aplikasi Remote Mouse tentunya HP android dan juga PC harus mempunyai koneksi jaringan Wi-Fi untuk proses terhubungnya kedua perangkat. Bahkan bila anda tidak punya komputer yang ada jaringan WiFi bisa menggunakan Kable data untuk terhubung ke smartphone android.

Di bawah ini langkah menjadikan HP android sebagai Mouse dan papan ketik untuk PC/Laptop :

aplikasi android Mouse dan keyboard PC

1. Siapkan Komputer/Laptop dan terlebih dahulu anda unduh dan install software di PC, Download Software Remote Mouse

2. Setelah terunduh dan menginstallnya, download juga aplikasinya di play store untuk dipasang di HP android via Google Play Store

3. Selanjutnya Hubungkan PC dan juga HP Android dengan menggunakan koneksi WiFi, anda bisa menggunakan opsi salah satu perangkat menjadi hotspotnya atau bisa menggunakan mode tethering via kabel USB data.

4. Nah, jalankan pula software Remote Mouse di komputer dan ikuti beberapa petunjuk yang berupa gambar di aplikasinya, mudah benget kok dan anda siap menggunakan layar serta beberapa tombol di Android sebagai pengganti fungsi mouse dan keyboard PC.

Nah, sudah pengin mencobanya?, silahkan dipraktekkan dan jangan lupa share pengalamanmu menggunakan HP android sebagai pengganti mouse dan papan ketik Laptop/PC.

Show comments
Hide comments


Emoticon Emoticon