Cara Munculkan widget pengoptimal Sistem HP Samsung Galaxy J2 Prime - Penggunaan Smartphone secara terus menerus dan beban banyaknya aplikasi yang berjalan bisa memperlambat kinerja sistem. Umumnya perangkat di dalam HP android yang sangat vital kinerja yang harus dijaga salah satunya Memori RAM, yang mana bila RAM sudah kehabisan space karena beban aplikasi dan jalannya sistem maka akan berdampak pada kinerja ponsel tersebut.
Khusus bagi pengguna ponsel samsung Galaxy, yang dalam pembahasan ini admin ulas tipe J2 Prime dengan sistem android marshmallow, mengoptimalkan penggunaan space RAM memang sangat diperlukan untuk menjaga kinerja sistem agar selalu lancar, tidak lemot atau bahkan sampai kejadian hang (layar diam).
Apalagi pada ponsel galaxy J2 Prime ini hanya dibekali dengan Kapasitas RAM 1,5 GB yang menjadikan penggunannya harus selalu memantau penggunaan space RAM untuk menjalankan berbagai aplikasi.
Begitu pula dari sisi Ruang penyimpanan internal yang tidak besar, dimana ROM galaxy J2 Prime hanya sebesar 8 GB dan ternyata space memori internal sudah berkurang setengahnya sekitar 4 GB-an setelah dikurangi dengan penggunaan file sistem.
Baca Juga Tips Samsung berikut:
Jadi, selain RAM yang tidak terlalu besar dan space memori internal yang minim, pengguna ponsel galaxy J2 Prime yang suka menginstall banyak aplikasi harus juga melihat berapa space yang tersisa. Dimana seringkali pemilik ponsel J2 Prime ini mengeluhkan cepat habisnya space memori internal padahal baru digunakan untuk menginstall beberapa aplikasi saja.
Cara memunculkan widget optimasi sistem di J2 Prime
Nah, ada tool khusus yang sudah disediakan oleh ponsel Samsung galaxy J2 Prime ini yang bisa dibilang powerfull untuk mengoptimasi RAM dan juga ruang penyimpanan dengan sekali klik tombol.
Jadi nantinya fungsi utama dari pengoptimasi sistem J2 Prime ini adalah membuang penggunaan memori RAM yang sudah tidak terpakai sehingga kapasitas RAM kembali lega.
Begitu juga tool optimasi ini juga berfungsi membuang berbagai file sampah, junk file, temporari fie dan juga cache memori yang sudah tidak digunakan oleh sistem yang membebani penggunaan kepasitas memori internal.
Di bawah ini admin akan memberikan tips bagaimana memunculkan widget pengoptimasi sistem di galaxy J2 Prime supaya anda bisa dengan mudah menjalankan optimasi RAM dan space memori internal dengan hanya sekali sentuh karena Widget sudha tampil dilayar lengkap dengan statistik penggunaan RAM serta sisa memori internal secara real time, Mari simak tutorialnya berikut ini.
1. Pada posisi layar utama di HP Galaxy J2 Prime, silhkan tekan ruang kosong di layar untuk beberapa saat sampai keluar beberapa menu di layar seperti Wallpaper, Widget dan Kisi layar
2. Kemudian, pilih opsi Widget dan akan terbuka beberapa pilihan widget yang bisa kita pilih
3. Silahkan cari widget bernama 'Pemeliharaan Perangkat'
4. Nantinya anda akan melihat 2 pilihan widget, yaitu hanya tampilan tombol saja dan yang kedua tampilannya lengkap dengan statistik RAM dan juga penggunaan memori internal
5. Admin sarankan memilih opsi yang ada statistiknya saja agar mudah melihat berapa sisa RAM dan juga internal memori
6. Kemudian seret widget tersebut agar masuk ke layar utama atau anda bisa memilih letak di layar manapun yang anda mau.
7. Sekarang widget pemelihara perangkat bisa anda gunakan dan juga anda bis adnegan mudah melihat berapa sisa RAM dan memori internal yang sedang digunakan.
Untuk melakukan optimasi mudah saja, anda bisa langsung menekan tombol 'Optimalkan' dan tool akan segera bekerja membersihkan file-file tidak berguna supaya sistem kembali bekerja tanpa membebani kinerja RAM.
Itulah tips tentang membuat widget pemelihara perangkat (tool optimasi) di HP samsung galaxy J2 Prime, Semoga bermanfaat untuk pembaca DetikInfo.com
Emoticon Emoticon