17/03/2020

Cara Unlock Vivo V11 Lupa Pola Kunci Layar

Cara Unlock Vivo V11 Lupa Pola Kunci Layar

Kejadian human error seperti lupa kunci layar Vivo V11 yang sudah dibuat menjadi masalah tersendiri bagi pemiliknya. Semua akses ke tampilan utama serta fungsi berbagai aplikasi tidak dapat dibuka.
Cara melewati verifikasi kunci layar Vivo V11

Banyak yang mencoba melakukan hard reset pada sistem Vivo V11 dengan mengakses mode Recovery. Namun bukannya berhasil, di saat memilih menu Wipe Data ada notifikasi untuk memasukkan Pola atau sandi. Dicoba berulang-ulang tetap saja meminta memasukkan verifikasi kunci layar.

Bila ponsel masih dalam masa garansi mungkin bukan suatu masalah, cukup serahkan ke service center resmi langsung diatasi petugasnya dan gratis. Namun bagi sebagian pengguna Vivo V11 melakukan Unlock layar yang kelupaan pola, PIN atau sandi masuknya tentu menjadi tantangan tersendiri.

Simak juga: Cara reset Vivo Y91 Saat sistem atau aplikasi bermasalah dan Cara Reset ulang Vivo Y71.

Di kesempatan ini akan saya bagikan tutorial mudah dan cepat untuk membuka Pola sandi layar HP Vivo V11 tanpa menggunakan dongle ataupun melakukan flashing firmware. (Baca : Mengatasi Lupa Pola Layar Vivo Y81 Y83 dan Y91 )

Langkah-langkah Unlock Vivo V11 lupa Sandi


Perlengkapan yang harus dilakukan untuk melakukan proses melewati Pola kunci layar HP Vivo V11 diantaranya:


  1. Perangkat PC dan Kabel data USB yang masih berfungsi baik
  2. Download aplikasi ADB Format Tool Vivo
  3. Download Driver USB ADB Installer (Bila pernah menginstall, tidak perlu mengunduh lagi)


Setelah semua siap, Ekstrak semua file yang dibutuhkan. Install juga driver USB ADB supaya perangkat komputer bisa mendeteksi HP Vivo yang nantinya dihubungkan via kabel data.

Cara membuka Kunci Layar Vivo V11 lupa Pola / PIN


  • Matikan dulu ponsel dengan menekan tombol power (Turn Off)
  • Posisi HP tidak aktif, tekan dan tahan tombol daya + Volume atas bersamaan
  • Lepaskan keduanya bila sudah muncul tampilan FastBoot mode Vivo
  • Pilih menu Recovery Mode, Gunakan tombol volume untuk menggerakkan kursor dan untuk memilih gunakan tombol daya
  • HP akan restart sendiri dan kembali muncul tampilan mode recovery
  • Lalu pilih menu paling bawah yaitu Advanced Option, Lalu sambungkan kabel datanya
  • Setelah USB kabel terhubung antara PC dan Ponsel, pilih menu Reboot with ADB

menu recovery reset Vivo V11


  • HP Kembali akan restart dan tunggu sampai menyala dalam kondisi layar terkunci
  • Tunggu perangkat komputer mendeteksi HP Vivo, Buka control Panel, lalu akses device manager
  • Di tampilan device manager lihat bagian Port COM & LPT, Disana tertera 'Gadget SCD VCOM Driver(COM)' Perhatikan nilai COM-nya
  • Lalu jalankan aplikasi Vivo ADB Format Tool di komputer

Vivo ADB Format tool Unlock


  • Isikan nilai sesuai angka Port COM yang tertera, Pada setiap PC berlainan nilai yang ditunjukkan
  • Setelah itu tekan tombol btn2 dan konfirmasi menekan tombol OK bila ada notifikasi Finish
  • HP Vivo kembali restart, lalu menyala dengan tampilan proses Wiping data
  • Setelah itu kembali ponsel reboot ulang, tunggu sampai menyala di tampilan Welcom Screen.




Bila sudah masuk ke layar selamat datang Vivo FunTouch berarti proses wipe user data sudah berhasil dan kunci layar sudah hilang. Anda tinggal melakukan setting pertama seperti halnya memiliki ponsel yang baru beli dengan memasukkan bahasa, koneksi internet, menginput akun google dan lainnya.

Cara diatas bsia dipraktekkan juga untuk melewati kunci atau Pola layar HP Vivo Y91 Y83 Y81 dan beberapa tipe Vivo lain yang menggunakan chipset MediaTek.

Bahkan sekaligus dengan menjalankan adb format tool juga melewati verifikasi akun google Vivo V11 atau biasa disebut Bypass FRP Google account.

Catatan, Mereset ulang smartphone akan menghapus seluruh data yang ada di internal memori, seperti file video atau foto, nomor kontak, Aplikasi, pengaturan ponsel, settingan internet dan lainnya.

Show comments
Hide comments


Emoticon Emoticon