DetikInfo.com - Cara mencari lowongan Pekerjaan di Aplikasi BBM. Banyaknya situs Lowongan pekerjaan bukan berarti mudah untuk menemukan apa yang dicari menurut kriteria Lowongan kerja yang diinginkan, Dan sebenarnya di Aplikasi BBM sendiri ada halaman khusus yang saya yakin jarang untuk dibuka yaitu halaman Lowongan kerja dengan standar gaji tinggi.
Benarkah ada halaman loker tersebut di BBM?, tidak percaya ? simak tipsnya untuk menemukan potensi lowongan kerja apa yang sesuai dengan tingkat pendidikan, minat dan kriteria lainnya yang nanti akan admin bahas di artikel ini.
Bukan hanya sekedar sebagai aplikasi messenger saja, ternyata di BBM android kita bisa menemui beberapa halaman dan konten yang banyak sekali. Contohnya saja dulu yang sudah admin bahas yaitu cara melihat streaming TV online via BBM, begitu pula ada deretan fitur yang memudahkan pengguna BBM untuk menjelajah minat sekaligus Hiburan. Jadi intinya, kita tidak perlu bersusah payah berburu loker di mesin pencari bila di BBM saja sudah banyak tersedia ruang untuk kita masuki posisi kerjanya hanya berbekal Ponsel ditangan.
Seperti diketahui, saat ini aplikasi BBM sudah terisi berbagai konten dan halaman yang mudah ditemukan dengan dikriteriakan sedemikian rupa sehingga bisa memudahkan pemakainya untuk mengakses konten yang ada, salah satu contoh kita ingin Melihat jadwal sepakbola Dunia, Bermain game, Beli Pulsa, menjelajah koleksi stiker, membaca komik di BBM, Uber Online, video streaming dan lain sebagainya bisa dengan mudah kita buka.
Baca Juga
Cara Lihat Lowongan Kerja Di Aplikasi BBM
Nah, untuk kali ini admin akan khusus membahas bagaimana cara mencari lowongan pekerjaan tanpa berkunjung ke situs tertentu yang banyak tersebar di mesin pencari, Kita hanya menggunakan aplikasi BBM saja untuk melihat potensi lowongan apa saja yang anda butuhkan. Banyak Instansi Pemerintah dan swasta yang membuka pintu lowongan di Aplikasi BBM, Asiknya lagi dihalaman tersebut setiap Lowongan kerja selalu ada besar Fee atau gaji yang tertera seccara jelas.
Kelebihan adanya loker (Lowongan kerja) yang bisa kita lihat di aplikasi BBM selain adanya list Gaji yang ditawarkan kita juga bisa melihat secara detail waktu unggahan loker tersebut sudah berapa hari, deskripsi apa saja yang dibutuhkan dan diperlukan untuk mengisi jabatan tertentu dan tentu saja Lowongan yang ada di Aplikasi BBM tersebut bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya alias bukan loker abal-abal.
Bagaimana cara mencari Lowongan kerja di BBM android ?, simak caranya berikut ini :
1. Buka aplikasi BBM, biar lebih nyaman dan melihat banyak fitur didalamnya pastikan aplikasi BBM sobat sudah versi terbaru atau sudah diupdate.
2. Setelah BBM terbuka, di deretan tab bawah pilih opsi 'Temukan', simbolnya seperti tumpukan kotak.
3. Nah, di halaman 'temukan' tersebut pilih opsi 'career' yang simbolnya orang pakai dasi
4. Di dalam halaman career itulah anda bisa menemukan berbagai jenis lowongan apa saja yang tersedia
5. Tips paling mudah menemukan posisi kerja apa yang bisa anda duduki bisa menggunakan fitur Filter yang tersedia, Jadi anda bisa menyaring pencarian lowongan berdasar Pendidikan, Jenis industri, lokasi tempat kerja, dan lainnya.
6. Di halaman career juga ada fitur untuk melakukan cek Gaji dari beberapa perusahaan yang menawarkan Lowongan, jadi anda bisa mudah melihat potensi Gaji seberapa yang diinginkan untuk jabatan tertentu.
Itulah tips singkat tentang cara mencari lowongan kerja melalui aplikasi BBM android, semoga bermanfaat.