Setelah sukses di pasar otomotif dunia dengan dua varian motor sport andalannya, Suzuki V-Strom 650 ABS dan Suzuki V-Strom 1000 ABS, kini seakan tak mau kalah dengan vendor lainnya, pabrikan Suzuki siap untuk kembali bersaing dengan merilis Suzuki V-Strom 250 ABS yang diklaim sebagai versi termurah dari V Series. Motor dengan konsep adventure ini akan segera di luncurkan awal tahun 2017 ini dan akan membawa usungan spesifikasi yang diklaim terbaik di kelasnya.
Spesifikasi Suzuki V-Storm 250 ABS
Konsep adventure dengan desain kokoh
Suzuki V-Strom 250 ABS akan membawa usungan headlamp dengan desain bulat yang dilengkapi dengan kaca mika yang terpasang manis di bagian atas. Fairing body yang terpasang di bagian bawah lampu utama akan dikombinasikan dengan tangki bahan bakar yang dirancang dengan bantuk sedikit menjorok ke atas semakin menguatkan tampilan mewah motor besutan Suzuki ini. Untuk bagian Jok, Suzuki V-Strom 250 ABS mengadopsi bahan lembut dengan rancangan meninggi pada bagian atas sehingga akan memberikan kenyamanan saat sedang berkendara.
Untuk bagian samping bodi, Suzuki V-Strom 250 ABS dihiasi dengan knalpot dengan desain sporty yang terpasang manis pada bagian kanan bawah dan dilengkapi dengan braket untuk pemasangan side box. Sedangkan untuk bagian belakang, motor dengan konsep adventure besutan Suzuki ini akan membawa stoplamp dengan dukungan teknologi LED yang dirancang sedikit meruncing ke belakang yang akan memberikan kesan modern dan garang.
Mengadopsi Panel Indikator Digital Dengan Dukungan Layar LCD.
Suzuki V-Strom 250 ABS akan menggunakan panel digital indikator yang dilengkapi dengan layar LCS yang akan menampilkan informasi speedometer, tachometer, dual trip meter, diving range, odometer, penggunaan bahan bakar serta gear indicator. Motor besutan pabrikan Suzuki ini juga akan dibekali dengan power outlet yang dapat digunakan untuk pengisian ulang baterai gadget.
Ukuran Bodi Ramping Dengan Desain Gagah
Suzuki V-Strom 250 ABS hadir dengan dimensi bodi 2.150 mm x 790 mm x 1.305 mm dengan jarak sumbu ronda yang mencapai 1.430 mm. Dukungan ground clearance setinggi 170 mm yang terpasang di bod motor akan mendapat dukungan jok dengan tinggi 780 mm sehingga akan memberikan kenyamanan para pengendara saat melaju di jalanan yang berlubang maupun terjal.
Usungan Suspensi Berteknologi Handal
Suzuki V-Strom akan mengadopsi suspensi tipe telekospik untuk bagian depan dengan bagian belakang yang mendapat dukungan suspensi Swingarm Monoshock. Pihak suzuki mengklaim bahwa usungan kedua suspensi tersebut mampu menahan atau meredam goncangan saat motor adventure ini melaju di jalanan yang penuh lubang. Untuk meningkatkan performa laju motor Jepang ini, pihak Suzuki juga telah membekali Suzuki V-Strom 250 ABS dengan dua buah roda berdiameter 17 inci yang dikombinasikan dengan ban depan berukuran 110/80 dengan ban belakang yang berukuran 140/70 yang dipadukan dengan sistem pengereman berteknologi ABS sehingga menghasilkan kekuatan laju yang gesit dengan sistem pengereman yang handal.
Membawa spesifikasi mesin bertenaga gahar
Suzuki V-Strom 250 ABS akan mengadopsi mesin tipe SOHC 4 katup yang dilengkapi dengan teknologi pendingin. Mesin dengan kapasitas 248 cc tersebut diklaim akan mengeluarkan tenaga gahar yang mencapai 24.6 K tiap putaran 8.000 rom dengan titik torsi maksimum 23.4 Nm tiap putaran 6.500 rpm yang akan disalurkan melalui sistem transmisi enam percepatan. Penggunaan sistem pembakaran fuel injection yang memiliki angka perbandingan 11.5 : 1 akan menjadikan Suzuki V-Strom 250 ABS sebagai motor sport yang bersahabat dalam penggunaan bahan bakar dan ramah lingkungan.
Harga Suzuki V-Strom 250 ABS
Pihak Suzuki belum memberikan keterangan resmi mengenai harga yang akan disandang Suzuki V-Strom 250 ABS ini. Tetapi jika di lihat dari usungan spesifikasi yang dibawa, Suzuki V-Strom 250 ABS akan meramaikan pasar otomotif kelas motor sport dengan perkiraan kisaran harga antara 70 hingga 75 jutaan
Tentunya kehadiran Suzuki V-Strom 250 ABS ini akan menjadi angin segar bagi para pecinta motor sport di dunia. Usungan mesin yang di padukan dengan suspensi handal serta sistem fuel injection yang mumpuni akan menguatkan laju Suzuki V-Stom 250 ABS sebagai motor sport tangguh nan mewah dengan harga yang cukup bersahabat.